Begitu juga sebaliknya dengan Anda. Berikut adalah tiga cara untuk mengatasi agar kehadiran anak tidak menjadi batu kerikil dalam kehidupan rumah tangga :
1. Buat Batasan yang Jelas
Buatlah batasan yang jelas baik fisik ataupun waktu untuk sang buah hati kecuali terjadi hal-hal darurat, seperti ketika ia sakit ataupun hujan disertai kilat dan angin yang kencang yang membuatnya ketakutan. Misalnya buat ruangan tidur yang terpisah, dan ajarkan anak untuk mengerti ketika malam hari ketika waktunya tidur ia tidak boleh lagi mengganggu orangtuanya dan memberikan waktu untuk kedua orangtuanya berduaan dan berbicara.
2. Memprioritaskan Pasangan
Ada kalanya anak-anak harus belajar berbagi dengan ayahnya ketika melakukan sesuatu. Tidak masalah jika Anda menolak ajakan si kecil untuk menemaninya pergi bermain ketika harus mengambil jas pasangan yang sudah selesai dicuci. Dengan menyeimbangkan waktu yang Anda habiskan untuk kebutuhan sang buah hati dan pasangan, Anda dapat menunjukan rasa kasih dan keadilan pada keduanya.
3. Fokuslah Pada Kehidupan Rumah Tangga
Setiap ibu biasanya rajin membaca buku parenting agar dapat mendidik buah hatinya dengan baik, tapi yang perlu juga dipelajari adalah bagaimana cara agar tetap dapat menyeimbangkan dan memprioritaskan hubungan pernikahan Anda. Fokuslah pada hubungan Anda dan pasangan. Niscaya hubungan yang dijalani akan kembali harmonis dan juga hangat seperti semula.
Pricelist kami :
Harga Foto-Video Paket A
Harga Foto-Video Paket B
Category ›
Tips Pernikahan